|

Lagi, Pemko Medan Salurkan Bantuan ke Tsunami Palu


INILAHMEDAN - Palu: Pemko Medan kembali menyalurkan bantuan kepada warga korban gempa bumi dan tsunami  di Kota Palu, Sigi dan Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah, Kamis (01/11/2018).

Bantuan yang diberikan kali ini berasal dari warga pendidikan dan Pemko Medan senilai Rp.752.323.000. Diharapkan, bantuan yang diberikan ini  dapat membantu meringankan  beban para warga. 

Bantuan diserahkan Wali Kota Medan Dzulmi Eldin diwakili Asisten Pemerintahan dan Sosial Setdakot Medan Musadad Nasution kepada Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo di kantor Wali Kota Palu. 

Selain  Kota Palu, Musadad juga menyerahkan bantuan itu  kepada warga Sigi dan Donggala.
                
Dikatakan Musaddad, bantuan yang diberikan itu merupakan bentuk empati dan kepedulian warga pendidikan dan jajaran Pemko Medan.

Sebelumnya Pemko Medan juga telah memberikan bantuan yang diserahkan langsung Wali Kota Medan Dzulmi Eldin, Rabu (10/10/2018). 

Bantuan itu diberikan Wali Kota bersama sejumlah Wali kota yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi). (imc/bsk)
Komentar

Berita Terkini