|

IPEMI Sumut Peduli Kampung Muallaf di Sibiru-Biru


INILAHMEDAN - Deliserdang:  Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (IPEMI) Sumatera Utara menggelar kegiatan puncak yang dipusatkan di Kampung Muallaf Dusun 1, Desa Sari Laba Jahe, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deliserdang, Sumut, Senin (22/10/2018).

Ketua IPEMI Sumut Yulidar Bugis mengatakan kegiatan yang bertema Tasyakuran Milad II IPEMI Sumut itu bertujuan untuk berbagi bersama kaum muslimin muallaf.

“Kami datang ke sini untuk membantu mereka. Selanjutnya kita akan rutin melakukan bimbingan yang bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) untuk memberikan bimbingan dan juga diharapkan mereka bisa mengaji dan mendirikan salat,” katanya.

Yulidar menambahkan, pihaknya juga memperbaiki musala Al Karim yang selama ini digunakan para muallaf untuk menunaikan ibadah. 

Selain itu dilakukan penyerahan mukena, buku Iqro, Alquran dan perlengkapan pendukung belajar ilmu agama Islam, serta bahan bangunan untuk perbaikan musala. 

Kemudian Memberi kekuatan pembinaan  pendamping kepada para mualaf sehingga diharapkan keimanan dan ketakwaan akan lebih meningkat dan tetap Istiqomah.

Tujuan lain digelarnya kegiatan itu, sebut dia, guna menggugah masyarakat lainnya untuk dapat melihat bahwa ada kaum muallaf yang perlu mendapat sentuhan dan bantuan. 

“Harapan kita, agar terpancing masyarakat lain untuk melihat bahwa ada kaum muallaf yang perlu kita sentuh. Jadi mereka jangan hanya menjadi muallaf saja tetapi mereka bisa menjadi muallaf yang bisa mengajarkan ilmu agama kepada muallaf yang baru,"  sebutnya.

Ketua Panitia Cut Maya menambahkan kehadiran IPEMI disambut warga dengan antusias.

"Masyarakat tampak antusias mengikuti seluruh kegiatan dan bahkan turut serta mengikuti lomba membaca Al Fatihah dan juga membaca syahadat," katanya.

Kepala Desa Selamat, Mahrim, mengucapkan terimakasih kepada IPEMI telah melaksanakan kegiatan tersebut. (imc/bsk)
Komentar

Berita Terkini