|

Walau Sudah Diamankan, Tiga Pria Ngaku Polisi Yang Peras Mahasiswa Belum Diketahui Motifnya

Kapolsek Kompol Candra. (foto : dok)

INILAHMEDAN
- Medan : Polisi meringkus tiga pria mengaku polisi yang mencoba menjebak seorang mahasiswa di Kecamatan Sunggal, Kota Medan.  

" Sudah ditangkap, ada tiga orang pelakunya," kata Kapolsek Sunggal Kompol Candra Yudha, Selasa (27/02/2024). 

Ketiganya diciduk di rumah, Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang. 

Namun begitu, Kapolsek belum bisa menjelaskan lebih rinci soal ketiga pria yang diamankan tersebut. Selain itu, motif dan identitas mereka juga belum diungkap. " Nanti dirilis sama Pak Kapolrestabes (Medan)," ucapnya. 

Sebagaimana informasi yang viral di media sosial, ada seoarang mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) berinisial AK (17) menjadi korban penganiayaan dan perampokan tiga pria yang mengaku polisi.

Peristiwa itu terjadi saat AK melintasi Jalan TB Simatupang, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan pada Jumat (23/02/2024).

Dari kejadian itu, korban mengalami kerugian berupa ponsel dan keluarganya sempat diperas sebesar Rp 60 juta. 

Selanjutnya, kini kasusnya sedang dalam penanganan pihak kepolisian guna proses penyelidikan lebih lanjut. (imc/joey) 


Komentar

Berita Terkini