|

Pangdam I/BB Buka Latihan Pratugas Penebalan Satuan BKO Apter Gelombang III TA 2021

Wadanlat Kolonel Waston Purba saat pembukaan latihan pratugas BKO Apter gelombang III. (foto : dok)

INILAHMEDAN
- Medan : Pangdam I/BB melalui Danrindam Kolonel Waston Purba selaku Wadanlat membuka latihan pratugas penebalan satuan BKO Apter gelombang III diwilayah Kodam XVII/Cenderawasih dan Kodam XVIII/Kasuari TA 2021 di Aula H Adam Malik Rindam I/BB, Pematang Siantar, Rabu (27/10/21). 

Amanat Pangdam I/BB Mayor Jenderal Hassanudin yang disampaikan Danrindam I/BB, dengan pelaksanaan latihan diharapkan para pelaku semua memiliki bekal dan gambaran tentang situasi daerah penugasan sehingga pelaksanaan tugas dapat tercapai dengan baik dan maksimal. 

Dengan keterbatasan jumlah personel TNI AD dihadapkan rencana pengembangan satuan baru setingkat Kodim dan Koramil maka Mabes TNI AD memandang perlu untuk membentuk satgas yang berisikan para personil terpilih dan terbaik dari Kodam-Kodam seluruh Indonesia termasuk dari Kodam I/BB.

Pangdam I/BB juga menyampaikan beberapa penekanan untuk dipedomani dalam pelaksanaan latihan pratugas penebalan BKO Apter gelombang III tersebut, yakni, laksanakan latihan pratugas secara serius, bersemangat dan disiplin, serta siapkan fisik dan kesehatan dengan baik. 

Sehingga dapat mengikuti latihan sampai dengan akhir pelaksanaan latihan. Ikuti semua aturan dan petunjuk dari penyelenggara latihan sehingga sasaran latihan dapat tercapai dan hindari terjadinya pelanggaran serta perhatikan faktor keamanan baik personil, materil maupun kegiatan sebelum, selama dan sesudah latihan.

" Ciptakan mekanisme latihan yang relevan dan menyerupai medan operasi sebenarnya sehingga pelaku memiliki gambaran situasi daerah penugasan yang akan dihadapi," sebutnya. 

Catat hal menonjol dalam evaluasi latihan sehingga dapat dijadikan sebagai bahan perbaikan dalam pencapaian sasaran latihan pratugas tersebut. 

" Pedomani protokol kesehatan covid-19 selama kegiatan dan laporkan apabila ada penonjolan situasi khususnya diluar mekanisme latihan," pungkasnya.

Turut hadir Wadan Rindam I/BB, Distribusi A dan B Rindam I/BB, Pelatih dan pendukung Rindam I/BB.  (imc/joy) 


Komentar

Berita Terkini