|

Gubernur Bobby Dampingi Presiden Tinjau Pembangunan Jembatan dan Pengungsi di Tapsel

Gubernur Sumut Bobby Nasution mendampingi Presiden Prabowo meninjau progres pembangunan jembatan di Desa Garoga, di Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (31/12/2025).(foto: bsk)

INILAHMEDAN - Tapanuli Selatan: Gubernur Sumut Bobby Nasution mendampingi Presiden Prabowo meninjau progres pembangunan jembatan di Desa Garoga, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Rabu (31/12/2025). Jembatan itu hancur diterjang banjir bandang bersama ratusan rumah pada musibah bencana akhir November lalu.

Prabowo melihat langsung proses pembangunan jembatan Bailey yang melintasi Sungai Garoga, sekaligus perbatasan antara Kabupaten Tapanuli Selatan dengan Tapanuli Tengah. Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) pantai barat tersebut beberapa waktu lalu sudah bisa dilewati, dengan pengalihan sementara jalur di samping jembatan yang sedang dibangun.

Presiden bersama Gubernur meninjau hamparan yang sebelumnya kawasan permukiman penduduk, saat ini rata dengan tanah dan kayu gelondongan.

Turut dalam peninjauan Bupati Tapsel Gus Irawan Pasaribu, Mendagri Tito Karnavian, Menko Bidang Infrastruktur Pembangunan Kewilayahan Agus Agus Harimurti Yudhoyono, KSAD Jend Maruli Simanjuntak dan pejabat lainnya.

Usai meninjau Garoga, rombongan Presiden beranjak ke Posko Pengungsian di Desa Batuhula, Batangtoru. Setelah menyapa para pengungsi dan petugas hingga relawan di Posko Pengungsian tersebut, Presiden RI pun menuju ke Mess PTPN IV Reg I di Kelurahan Aekpining untuk beristirahat, di mana rencananya orang nomor satu di Indonesia itu akan menghabiskan waktu malam akhir tahun 2025 ini bersama para pengungsi.

Gubernur Bobby juga disambut gembira para warga yang berharap Pemprov Sumut terus mengawal proses mitigasi, rehabilitasi, serta relokasi (pembangunan hunian sementara hingga hunian tetap) rumah mereka.

"Udah bolak balik Bapak itu (Gubernur) datang ke sini, semoga semakin cepatlah rumah kami dibangunkan," ungkap seorang pengungsi dari kejauhan.

Gubernur Bobby juga menyiapkan layar besar untuk tontonan hiburan bersama bagi para pengungsi. Fasilitas ini menjadi penggembira, terutama anak-anak usia sekolah.(imc/bsk)


Komentar

Berita Terkini