|

Dua Tersangka Kasus Mahasiswi Unpri Diringkus, Satu Tewas Diterjang Peluru

Dua Tersangka Mahasiswi Unpri Diringkus, Satu Tewas Diterjang Peluru
Tersangka Pertama Tomi Keliat (29) Memakai Kursi Roda Karena Kakinya Ditembus Peluru, Di Mapolrestabes Medan, Selasa (14/04/20). (imc/joy)
INILAHMEDAN -  Medan : Kepolisian Resort Kota Besar (Polrestabes) Medan dan Polsek Pancur Batu meringkus dua tersangka kasus pembunuhan mahasiswi Universitas Prima (Unpri), Juliana Liem boru Tumanggor (25), di lokasi berbeda.

Kapolrestabes Kombes Jhonny Edison Isir didampingi Kasat Reskrim AKBP Roni Nicholas Sidabutar bersama Kapolsek Pancur Batu AKP Dedy pada wartawan mengatakan motifnya pencurian dengan kekerasan yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

" Dalam kasus itu kita berhasil mengungkapnya dengan dua tersangka. Salah seorang tersangka tewas karena melawan dengan menggunakan senjata tajam yang diberi tindakan tegas, keras dan terarah. Sedangkan seorang lagi kita lumpuhkan dibagian kakinya," ujarnya di Mapolrestabes Medan, Selasa (14/04/20).

Ia mengatakan, tersangka pertama yakni Tomi Keliat (29) diringkus dirumahnya Jalan Dewantara, Desa Hulu, Kecamatan Pancur Batu, Deliserdang.

Ia ditembak pada bagian kaki dan perannya dalam kasus tersebut sebagai supir Angkot Rahayu 103 jurusan dari Pancur Batu - Unimed yang ditumpangi korban.

Yang kedua Tato Sembiring (28), warga Sempakata, Padang Bulan, Medan Selayang.
Ia tewas saat ditangkap di wilayah Simalingkar, Kecamatan Pancur Batu, Deliserdang. Perannya melakukan penganiayaan dan mengambil dua HP milik korban.

" Jadi tersangka ini saat kita datangi untuk ditangkap, ia mengeluarkan pisau dengan mencoba melukai anggota. Sehingga dilakukan tembakan terukur dan terarah, " tegasnya.

Dalam kasus tersebut, kata Kapolres, tersangka dijerat pasal 365 ayat (4) subs 338 dengan ancaman hukuman mati atau penjara seumur hidup.

Sebagaimana diketahui, salah seorang mahasiswi, Juliana Liem boru Tumanggor (25) semester akhir Universitas Prima (Unpri) ditemukan tewas di Dusun I Desa Durin Tonggal, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Korban ditemukan dengan kondisi mengenaskan di tepi jurang Sungai Bekala memakai celana pendek dan baju kaus. (imc/joy)


Komentar

Berita Terkini