|

Dandim 0201/BS Buka Bintal Rohani Jajaran Kodam I/BB


INILAHMEDAN - Medan : Komandan Kodim 0201/BS Kolonel Roy Hansen J Sinaga membuka kegiatan Bintal Rohani Islam, Kristen Katolik dan Protestan satuan jajaran Kodam I/BB bertempat di Makodim 0201/BS Jalan pengadilan Medan, Kamis (27/02/20).

Ia mengatakan penyuluhan Bintal Rohani penting bagi satuan, (Prajurit, PNS beserta keluarganya).
" Guna meningkatkan kesadaran dan disiplin khususnya bagi prajurit dan PNS Kodim 0201/BS beserta jajarannya," ujarnya.

Selain itu, kata dia, juga untuk meminimalisir pelanggaran sehingga meningkatkan etos kerja, dedikasi dan loyalitas.
" Agar pelaksanaan tugas dapat tercapai lebih optimal serta dapat membina keluarga dengan baik," sebutnya.

Ia juga mengatakan kegiatan tersebut merupakan upaya Komando dalam membina kondisi mental prajurit demi terlaksananya tugas pokok TNI, khususnya dalam memelihara dan meningkatkan ketahanan mental prajurit.

" Mencegah terjadinya pelanggaran yang berbasis kepada ketidak disiplinan, yang tentunya akan merusak citra positif institusi TNI Angkatan Darat maupun Satuan," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Dandim mengucapkan selamat datang kepada tim Kabintal yang diwakili oleh  Pa Bintal Rohani Kristen Katolik Mayor Sasdan Saragih, Bintal Rohani Islam Mayor Masri Banurea dan Bintal Rohani Kristen Protestan Serda Pdt Jhonson ST Siahaan.

Pelaksanaan Bintal Rohani dipisahkan karena pemahaman masing-masing Bintal Rohani berbeda. Untuk Bintal Rohani masing masing agama fokus kepada persoalan rumah tangga. Yakni keluarga yang tidak harmonis, sehingga menimbulkan perceraian.

Diharapkan kedepan para prajurit, PNS, Persit KCk serta keluarga dapat mengambil intisari dari Bintal yang disampaikan. Dan bisa mengimplementasikan dalam kehidupan sehari hari.
 " Sehingga menjadi rumah tangga yang harmonis," katanya.

Sedangkan untuk memelihara ketahanan mental para prajurit, PNS dan keluarga perlu menghayati dan memahami serta mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI maupun berperilaku hidup yang baik dalam dalam membina kerukunan agama dan hidup berkeluarga.

Kegiatan dihadiri sekitar 202 orang yang merupakan para perwira, staf, Danramil 01 s/d 16, Ketua Persit KCK Cab XI Dim 0201/BS beserta pengurus, anggota juga para Bintara, Tamtama dan PNS jajaran Kodim 0201/BS. (joy)
Komentar

Berita Terkini