|

Plt Ketua TP PKK Kota Medan Ajak Warga Peduli Lingkungan


INILAHMEDAN - Medan: Usai senam sajojo dan jalan sehat keluarga bersama, Plt Ketua TP PKK Kota Medan Nurul Khairani Lubis Akhyar beserta seluruh unsur dan ketua organisasi wanita Sumut kembali ke Lapangan Merdeka yang menjadi garis finish jalan sehat dalam rangka memperingati Hari Ibu Tingkat Provinsi Sumut, Minggu (08/12/2019).

Di kesempatan ini, Nurul juga menerima bibit pohon yang diserahkan Ketua TP PKK Provsu Nawal Lubis Edy Rahmayadi. Hal ini menjadi simbol sekaligus ajakan agar para ibu khususnya jajaran dan pengurus PKK Kota Medan aktif untuk melakukan penanaman pohon dan tumbuhan guna penghijauan lingkungan terutama untuk Kota Medan.

Nurul mengatakan mengatakan TP PKK Kota Medan siap dan senantiasa untuk melakukan serta menjalankan program-program yang ada termasuk upaya penghijauan lingkungan. Dengan demikian, Kota Medan dapat menjadi kota yang bersih dan asri.

"Insya Allah, pemberian bibit tanaman ini menjadi magnet bagi seluruh jajaran dan pengurus TP PKK untuk melakukan penghijauan di wilayahnya masing-masing serta mampu mengajak masyarakat melakukan hal yang sama. Kami juga berharap kepedulian dan kesadaran warga untuk beraprtisipasi menjaga lingkungan salah satunya dengan tidak membuang sampah sembarangan," kata Nurul.(imc/bsk)


Komentar

Berita Terkini