|

Mengaku Dukun, Pria Ini Tipu Warga Juta Rupiah

TH (tengah) saat diamankan di kantor Desa Pinang Gripan.(foto: zainal arifin)


INILAHMEDAN - Asahan: Aksi tipu-tipu TH berakhir sudah. Sempat meraup uang jutaan rupiah dari para korbannya, pria 45 tahun yang mengaku dukun dan mampu menyembuhkan beragam penyakit ini akhirnya babak belur dihakimi massa.

Modus warga Mutiara, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, ini dengan cara menjual obat-obatan mujarab seharga jutaan rupiah.

"Dia (TH-red) lekas diamankan warga," kata Kades Pinang Gripan, Yanto, di kantor desa, Rabu (04/09/20219).

Penangkapan TH mendapat perhatian seratusan warga saat diboyong ke kantor desa. TH sendiri kondisinya babak belur. Saking kesalnya, warga memaksa TH meminum obat yang dijualnya. TH akhirnya diserahkan ke Polsek Air Batu.

Serka Rahmad selaku Komandan Babinsa Koramil 12 Air Batu mengatakan untuk menghindari amukan warga, TH sempat mengaku sebagai anggota TNI. "Makanya kita cek kebenarannya," ungkap Serka Rahmad. (imc/zainal)



Komentar

Berita Terkini