|

12 Guru Besar Hadiri Bedah Buku Hitam Putih Profesi Dokter


INILAHMEDAN - Medan: Buku Hitam Putih Profesi Dokter karya DR dr Umar Zein SpPD, DTM&H, KPTI resmi dilaunching. 

Berbagai kalangan memberikan apresiasi atas peluncuran buku karya dari seorang dokter konsultan penyakit tropik dan infeksi ini, Sabtu (15/12/2018) di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Sumatera Utara Jalan Brigjend Katamso, Medan, Sumatera Utara.

Menurut Prof dr Azhar Tanjung, Umar Zein seorang penulis yang produktif di kalangan profesi dokter. 

"Dia berani mengungkap sisi lemah profesi dokter di rumah sakit dan puskesmas, meski hal ini sangat dipengaruhi oleh kebijakan pemerintah," katanya.

Sedangkan Prof dr Harun Rasyid Lubis menerangkan, sejarah RSUD Dr Pirngadi Medan sangat perlu diketahui, bukan saja oleh para dokter di Sumut, tapi juga masyarakat Sumut. 

"Karena rumah sakit inilah satu-satunya yang berperan dalam pelayanan kesehatan dan pendidikan kedokteran dengan segala kekurangan dan kelebihannya dari masa ke masa," jelas Harun menyikapi tulisan dr Umar Zein tentang rumah sakit plat merah itu.

Di lain sisi, Direktur RSUD dr Pirngadi Medan Dr Suryadi Panjaitan Sp.PD MKes menyatakan rumah sakit yang dia pimpin saat ini tengah berbenah untuk membuat layanan unggulan kanker terpadu.

Sedangkan Kritikus Sastra Sumatera Utara Drs A Rahim Harahap MM menjelaskan Buku Hitam Putih Profesi Dokter karya Umar Zein menuliskan masalah kesehatan dan kedokteran dengan bungkus kebudayaan.

"Seharusnya bukan hanya sisi hitam dokter (saja) yang diungkap tetapi sisi hitam pasien orang Sumut/Indonesia juga (harus dituliskan)," timpal guru besar Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara (USU) Prof dr Aznan Lelo.

Dalam peluncuran sekaligus bedah buku itu, akademisi kesehatan, kritikus sastra dan peserta berharap buku ini dibaca oleh petugas kesehatan dan masyarakat umum. Dengan harapan pelayanan kesehatan menjadi lebih baik lagi.

Sementara itu, dalam bedah buku sekaligus peluncuran Hitam Putih Profesi Dokter ini dihadiri 12 guru besar dari Universitas Sumatera Utara (USU), Universitas Negeri Medan (Unimed) dan Universitas Methodist Indonesia (UMI). Hadir juga beberapa direktur rumah sakit di Medan dan pimpinan puskesmas.

DR dr Umar Zein SpPD DTM&H KPTI berharap, dengan launching-nya buku Hitam Putih Profesi Dokter ini, kiranya ada dokter lain yang mengeluarkan buku dan mengungkapkan bagaimana memperbaiki sistem layanan kesehatan serta pendidikan kesehatan di Indonesia.

"Untuk pemesanan bisa via WA 082362496978264. Buku ini memiliki 264 halaman, dengan ukuran 16x 24 sentimeter dan dicetak sebanyak 1.000 exemplar," jelasnya. (imc/fat)
Komentar

Berita Terkini