|

Galeri Foto Wali Kota Medan Hadiri Tabligh Akbar Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 H di Lapangan Benteng


Wali Kota Medan Dzulmi Eldin dan ribuan umat Islam menghadiri tabligh akbar dalam memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 H di Lapangan Benteng Medan, Selasa (11/09/2018).


Dengan penuh antusias dan khusyuk, Wali Kota dan masyarakat mendengarkan tausiah yang disampaikan Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta Prof DR Nasruddin Umar MA.


Tabligh akbar itu turut dihadiri Ketua TP PKK Kota Medan Rita Maharani, Wakil Wali Kota Akhyar Nasution, Ketua DPRD Medan Jhon Henry Hutagalung diwakili Wakil Ketua Iswanda Nanda Ramli, unsur Forkopimda Kota Medan, Kakan Kemenag Kota Medan Al Ahyu, pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan, camat, lurah serta kepala lingkungan.


Dalam tausiahnya, Nasaruddin mengajak seluruh umat Islam menjadikan Tahun Baru Islam sebagai momentum untuk meningkatkan ketakwaan dan ibadah kepada Allah SWT, sekaligus mewujudkan masyarakat berkualitas menuju Medan Rumah Kita yang multikultural, berdaya saing, humanis, sejahtera dan religius.


Umat Islam juga dituntut harus memiliki rasa syukur kepada Allah SWT. Rasa syukur ada dua yaitu syukur dan assyakur. Syukur itu menerima atau menghargai nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Sedangkan assyakur artinya mensyukuri semua yang datang dari Allah SWT, baik itu kebaikan maupun musibah. Artinya sekalipun musibah yang datang, orang yang masuk dalam tingkat assyakur tetap bersabar dan menjalaninya dengan penuh keikhlasan.


Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mengajak seluruh umat Muslim Kota Medan agar menjadikan momentum Tahun Baru Islam 1 Muharram 1440 H sebagai awal yang baru untuk kian merekatkan ikatan persaudaraan sesama ikhwanul Muslim (umat Muslim).


Wali Kota berharap agar momentum Tahun Baru Islam dapat menjadi perekat ikatan persaudaraan sesama umat muslim yang lebih erat lagi. Dengan semangat baru, semua rencana dapat terlaksana dengan baik. (imc/bsk)


Komentar

Berita Terkini