|

Hasyim Bagi-bagi Sembako ke Warga Prasejahtera di Kota Bangun

Ketua DPRD Medan Hasyim membagikan sembako kepada warga prasejahtera di Kota Bangun Kecamatan Medan Deli, Minggu (19/11/2023).(foto: bsk) 

INILAHMEDAN - Medan: Ketua DPRD Medan Hasyim membagikan sembako kepada warga prasejahtera di Kota Bangun Kecamatan Medan Deli, Minggu (19/11/2023).

Pemberian bantuan sembako ini masih dalam rangkaian hari Pahlawan. 

Meski hujan rintik dan lokasi becek, tampak Hasyim membagikan satu persatu sembako. Hasyim berharap bantuan tersebut dapat membantu meringankan kebutuhan ekonomi warga penerima. 

"Semoga sembako ini dapat bermanfaat," kata Hasyim. 

Menurut Hasyim, bantuan sembako ini sangat dibutuhkan warga kurang mampu mengingat harga sembako merangkak naik.(imc/bsk) 

Komentar

Berita Terkini