|

Operasi Pekat Toba 2023, Polres Sibolga Tangani Lima Kasus

Polres Sibolga merilis penanganan sejumlah kasus selama pelaksanaan Operasi Pekat (penyakit masyarakat) Toba 2023, di wilayah hukumnya.(foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Sibolga: Polres Sibolga merilis penanganan sejumlah kasus selama pelaksanaan Operasi Pekat (penyakit masyarakat) Toba 2023, di wilayah hukumnya.

Dalam operasi tersebut, tercatat sebanyak lima kasus berbeda yang ditangani pada periode 24 Maret hingga 13 April lalu.

"Premanisme satu kasus, perjudian satu kasus, pornografi satu kasus, miras satu kasus, dan prostitusi satu kasus," ungkap Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja di Mapolres Sibolga Sumatera Utara, Selasa (18/04/2023).

Selain penyakit masyarakat, kata Taryono, Polres Sibolga berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkoba.

"Pada tahun 2023, kami mengamankan empat orang tersangka dengan total barang bukti sebanyak 3,1 gram sabu," paparnya.(imc/riz)

Komentar

Berita Terkini