|

Polsek Patumbak Giat 'Berbagi' Jumat Barokah Pada Warga


INILAHMEDAN
- Patumbak : Polsek Patumbak melaksanakan kegiatan berbagi di Masjid Al Huda Jalan Pertahanan Ujung, Desa Patumbak I, Kecamatan Patumbak pada Jumat (19/02/21). 

Kegiatan itu disebut 'Jumat Barokah' yang dilaksanakan oleh Kapolsek Komisaris Arfin Fachreza melalui Wakapolsek AKP Neneng Armayanti.    

Seratusan nasi bungkus, masker dan pelindung wajah turut dibagikan para personil Patumbak kepada jamaah dan warga sekitar masjid usai sholat Jumat. 

" Kali ini kami membagi nasi bungkus kepada para jamaah masjid dan masyarakat sekitar. Masker juga turut dibagikan,” sebut Wakapolsek didampingi personel yang terlibat dalam kegiatan tersebut. 

Ia mengatakan pihaknya tetap tak pernah bosan mengimbau warga menggunakan masker jika berpergian atau beraktivitas di luar rumah, termasuk para jamaah masjid.

" Kepada pihak BKM, kami menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar BKM dan para jamaah yang akan melaksanakan ibadah di Masjid Al Huda untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang diterapkan oleh pemerintah dengan rajin mencuci tangan pakai sabun, memakai masker dan menjaga jarak,” imbuhnya. 

Begitu pun diimbau kepada BKM agar bagi jamaah yang tidak menggunakan masker selalu diingatkan untuk senantiasa memakai masker dan tidak menganggap sepele penyebaran virus corona-19.

" Sebab, pemerintah sebentar lagi akan memberi bantuan vaksin untuk pencegahan covid kepada semua warga agar ditanggapi dengan baik dan dipatuhi,” jelasnya. 

" Alhamdulillah, BKM Masjid dan jamaah memahami dan merespon positif arahan yang disampaikan,” sebut Wakapolsek.

Dalam kesempatan itu, Wakapolsek juga memberi saran kepada pihak BKM agar melengkapi kamera CCTV (circuit closed television) guna mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan terutama curanmor milik para jamaah masjid.

Tak lupa pula diimbau agar membantu pihak kepolisian untuk menjaga lingkungan sekitar agar tetap aman serta kondusif.

" Bila ada hal-hal yang mencurigakan untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas," pungkasnya. (imc/joy) 


Komentar

Berita Terkini