|

Rumah Nek Min Dirancang Tahan Gempa


INILAHMEDAN - Sipispis : Serka Khairil merancang rumah Nek Horaimin di Dusun 5 Desa Pispis Kampung, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Sergai tahan gempa dan angin puting beliung. Rancangan itu dibuat agar wanita yang sehari-hari akrab disapa Nek Min bisa lebih nyaman dan daya tahan rumah lebih lama.

Perehaban RTLH yang menjadi salah satu sasaran fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 Kodim 0204/DS ini menjadi tantangan bagi Serka Khairil. Pasalnya untuk membangun rumah tahan gempa sekaligus tahan terjangan angin kencang memang tidak mudah.

"Tapi itu sudah masuk dalam rencana sasaran fisik rehab RTLH agar hasilnya benar-benar memuaskan bagi pemiliknya," ujar Serka Khairil.

Di samping itu, rencana pembangunan rumah tahan gempa untuk menepis anggapan yang ada selama ini pada program bedah rumah. Umumnya hasil program bedah rumah tidak seperti yang diharapkan.

"Inilah yang menjadi tantangan bagi saya. Bagaimana rumah ini bisa tahan dan usia pakainya juga panjang. Ini marwah bagi saya sebagai prajurit Satgas TMMD ke-106. Hasil kerja prajurit TNI harus bisa membuat rakyat senang," ujarnya. (bsk/imc)
Komentar

Berita Terkini