|

Menkumham Tinjau Persiapan Sail Nias 2019


INILAHMEDAN - Nias: Persiapan Sail Nias 2019 terus dipacu. Pembangunan barbagai infrastruktur dan fasilitas pendukung pun dikebut dan segera dirampungkan agar event bertaraf internasional ini berlangsung sukses dan berhasil mendatangkan ribuan wisatawan.

Untuk memastikan itu, Rabu (04/09/2019), Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasosna Laoly yang juga Ketua Panitia Nasional Sail Nias 2019 dan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Eko Putro Sandjojo kembali meninjau persiapan di sejumlah lokasi tempat Sail Nias akan digelar.

Kedatangan Menkumham dan Menteri PDTT disambut Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah di Bandara Binaka, Gunungsitoli.

Didampingi Wagub Musa Rajekshah, kedua menteri beserta rombongan meninjau Bandara Binaka. Gedung VIP Bandara Binaka adalah salah satu yang ditinjau. Tampak beberapa bagian seperti seperti paving block dan selasar teras dibongkar dan dibenahi.

"Sudah kita lakukan beberapa perbaikan yang berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk melakukan pembongkaran paving block dan selasar teras supaya resapan air masuk ke dalam tanah," kata Wagub Musa Rajekshah.

Menkumham dan rombongan kemudian melanjutkan peninjauan kesiapan ke Pelabuhan Teluk Dalam, tempat acara puncak Sail Nias 2019 digelar. Rombongan juga langsung melakukan rapat yang dipimpin Yasonna Laoly dan Eko Putro Sandjojo di Rumah Dinas Bupati Nias Selatan. Turut hadir para Bupati se-Kepulauan Nias, Forkopimda Nias dan berbagai pihak terkait lainnya. (imc/bsk)

Komentar

Berita Terkini