|

Hasyim Diyakini Duduki Kursi Ketua DPRD Medan Gantikan Henry Jhon

Anggota DPRD Medan Hasyim SE


INILAHMEDAN - Medan: Ketua PDIP Kota Medan Hasyim SE sudah hampir dipastikan bakal menduduki kursi ketua DPRD Medan menggantikan Henry Jhon Hutagalung.

"Secara Undang Undang, partai pemenang pemilu otomatis menjadi pimpinan di legislatif. Karena pada Pemilu Legislatif 2019, PDIP Medan meraih suara terbanyak dengan perolehan 10 kursi di DPRD Medan," kata M Taqiy SE dari Forum pemerhati Anggaran Pembangunan kepada wartawan, Selasa (06/08/2019).

Menurut dia, DPP PDIP memiliki juklak menentukan siapa kader yang dipilih untuk mengemban tugas sebagai pemimpin di legislatif. Karena untuk memimpin wakil rakyat dari berbagai partai politik haruslah sosok yang berkualitas dan berintegritas.

“Kita ketahui, sekarang ini banyak caleg-caleg muda yang terpilih. Tentu mereka masih minim pengalaman terutama dalam membahas anggaran. Tapi sistim politik kita memungkinkan orang muda ikut bertarung memperebutkan kursi legislatif. Makanya ketua DPRD Medan nanti harus yang pengayom, bisa merangkul yang berpengalaman,” terang Taqiy.

Meski Taqiy tidak mengenal para caleg terpilih dari PDIP yang duduk di DPRD Medan, tapi menurut dia, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri akan memberikan kepercayaan pengurus inti partai, apakah itu ketua, sekretaris atau bendahara untuk menjabat pimpinan dewan, ketua fraksi maupun ketua komisi.

Budaya seperti itu, kata dia, masih berlaku di PDIP. Maka yang paling berpeluang menjadi ketua DPRD Medan adalah Hasyim SE yang juga terpilih kembali sebagai ketua PDIP Medan. Apalagi Hasyim memperoleh prestasi yang baik sejak duduk di DPRD Medan sejak tahun 2009.

“Periode pertama 2009-2014 Hasyim memperoleh suara tertinggi di partainya. Periode kedua tahun 2014-2019 meraih suara tertinggi untuk semua caleg terpilih. Kemudian di Pemilu Legilsatif 2019, Hasyim lolos untuk ketiga kalinya dengan perolehan suara tertinggi di partainya yakni 16.000 lebih," katanya.

Sebagai ketua partai, Hasyim juga berhasil memenangkan PDIP dengan penambahan kursi dari 9 menjadi 10 kursi. "Saya yakin, Hasyim akan menduduki kursi ketua DPRD Medan menggantikan rekan separtainya Henry Jhon Hutagalung,” katanya. (imc/bsk)

Komentar

Berita Terkini