|

F-PKS: Ranperda Penanaman Modal Mampu Tingkatkan Investasi

Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) DPRD Kota Medan mendukung lahirnya Ranperda tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Penanaman Modal.(foto: bsk) 

INILAHMEDAN - Medan: Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) DPRD Kota Medan mendukung lahirnya Ranperda tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Penanaman Modal. Ranperda ini dapat mendukung pertumbuhan  investasi dan mensejahterakan  masyarakat. 

Harapan ini disampaikan juru bicara Fraksi PKS DPRD Medan Bukhari pada saat menyampaikan Pendapat fraksinya dalam sidang paripurna di gedung DPRD Medan, Senin (03/06/2024). 

"Fraksi PKS berharap dengan adanya perda baru ini, iklim investasi yang ada di Kota Medan dapat lebih baik, sehingga dampaknya dapat dirasakan warga Kota Medan dan dapat meningkatkan PAD," kata Bukhari. 

Disampaikan Bukhari, keberadaan Ranperda ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian dari DPRD Medan dan Pemko Medan terhadap penegakan aturan yang sesuai dengan peraturan di atasnya. 

Terkait Ranperda ini, Fraksi PKS juga berharap Perda baru ini dapat memenuhi nilai-nilai pada konvensi Stockholm yaitu bahwa tekanan lingkungan hidup semakin tinggi.  

"Disisi lain ekonomi juga harus tetap berjalan dan tumbuh.  Kemudahan penanaman modal akan berefek pada lingkungan hidup. Kami berharap ke depan Penanaman Modal yang ada juga harus mempertimbangkan efek terhadap lingkungan hidup di sekitarnya dan Kota Medan, " harapnya.

Dijelaskan Bukhari, Pemberian Insentif merupakan dukungan kebijakan fiskal dari Pemerintah Daerah kepada masyarakat dan/atau Investor untuk meningkatkan investasi di daerah. Sedangkan Pemberian Kemudahan merupakan penyediaan fasilitas nonfiskal dari Pemerintah Daerah kepada masyarakat dan/atau Investor untuk mempermudah setiap kegiatan investasi sehingga meningkatkan investasi di daerah.(imc/bsk)


Komentar

Berita Terkini