|

Wong Ingatkan Perangkat Kelurahan dan Kecamatan Saling Koordinasi Tingkatkan Kesehatan Warga

Anggota DPRD Medan Wong Chun Sen menggelar Sosialisasi Perda Kota Medan No 4 Tahun 2012 tentang Sistem Kesehatan Kota Medan di Jalan Cemara LK III, Kelurahan Pulo Brayan Darat II, Kecamatan Medan Timur, Minggu (05/03/2023).(foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Medan: Anggota DPRD Medan Wong Chun Sen menilai Pemko Medan peduli dengan kondisi masyarakatnya khususnya dalam pelayanan kesehatan.

"Saat ini dengan menggunakan KTP dan datang ke Puskesmas sudah bisa langsung berobat. Bahkan dalam keadaan emergency bisa langsung ke rumah sakit yang bekerjasama dengan BPJS," kata Wong Chun Sen saat menggelar Sosialisasi Perda Kota Medan No 4 Tahun 2012 tentang Sistem Kesehatan Kota Medan di Jalan Cemara LK III, Kelurahan Pulo Brayan Darat II, Kecamatan Medan Timur, Minggu (05/03/2023).

Dihadiri ratusan warga, Wong didampingi Lurah PBD II Nurdamayanti Siregar, dr Agnes dan Ulina Ginting, keduanya perwakilan Puskesmas Glugur, dan Farida dari Perwakilan Kecamatan Medan Timur, menjelaskan secara detail sistem pelayanan kesehatan warga terkhusus bagi kesehatan ibu, balita dan bayi yang baru lahir.

Ditegaskan Wong, dalam hal ini perangkat kelurahan dan kepling harus proaktif, apalagi saat ini ada kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) maka dinas kesehatan, perangkat kelurahan untuk melakukan pendataan kepada balita.

"Jadi kepada warga untuk segera membawa anaknya untuk di imunisasi," imbau Wong.

Diutarakan Wong, sosialisasi bisa melalui perkumpulan warga seperti arisan dan mengumumkan melalui rumah ibadah sehingga warga mengetahuinya.

Mengenai masalah stunting, kata Wong, saat ini ada empat balita dalam pengawasannya baik asupan gizi maupun perkembangan kesehatan. Keempat balita itu berada di Kecamatan Medan Perjuangan dua balita dan Medan Tembung ada dua balita.

Sementara itu, perwakilan Puskesmas Glugur Agnes meminta warga rutin melakukan pemeriksaan kesehatan dengan menunjukkan KTP Medan. Termasuk juga pemeriksaan di Posyandu.(imc/bsk)

Komentar

Berita Terkini