|

Kapolres, Bupati Dan Forkopimda Dairi Ikuti Rakor APBD Pemprovsu

Bupati Eddy bersama pimpinan Forkopimda Dairi. (foto : dok) 
INILAHMEDAN - Dairi : Kapolres Dairi AKBP Wahyudi Rahman bersama Bupati Eddy Keleng Ate Berutu, Dandim 0206/Dairi Letkol Ridwan Sulistyawan, ketua DPRD Sabam Sibarani serta mewakili Kajari menghadiri rapat kordinasi evaluasi penyerapan anggaran APBD pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota se Sumatera Utara dan penanganan dampak Inflasi.

Kegiatan tersebut berlangsung Di Grand City Hall Japan, Balai Kota Medan, Rabu (02/11/2022)

Rakor bertujuan untuk menjaga inflasi daerah agar masyarakat merasa aman dan tenang dalam menjalankan aktifitas sehari-hari. 

Dengan harapan agar anggaran pembangunan untuk kabupaten Dairi khususnya dapat terealisasi dengan baik serta upaya dari pemerintah Kabupaten bersama seluruh elemen masyarakat dalam menjaga ketenteraman.  (imc/nt)


Komentar

Berita Terkini