INILAHMEDAN - Batubara: Team Opsnal Unit I Resum Sat Reskrim Polres Batubara mengamankan pelaku pencurian dan penadah sepeda motor milik Hari Trianto Sinaga (30) warga Lingkungan X Kelurahan Lima Puluh Kabupaten Batubara.
Kasat Reskrim Poĺres Batunara AKP J Tarigan membenarkan penangkapan itu.
Pencurian terjadi saat korban memarkirkan sepeda motornya di teras rumah. Ditinggal sebentar, sepeda motor korban raib.
Lalu korban membuat laporan ke polisi. Kemudian polisi meringkus pelaku Burhanudin (35) warga Dusun V Desa Pasir Permit Kecamatan Lima Puluh Pesisir Kabupaten Batubara. (imc/eka)