|

Budiman Sudjatmiko Resmikan TelkoDesa+ Sukamanah

Ketua Dewan Pengawas Satelit Desa Indonesia Budiman Sudjatmiko meresmikan TelkoDesa+, Senin (05/09/2022). (foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Banten: Ketua Dewan Pengawas Satelit Desa Indonesia Budiman Sudjatmiko meresmikan TelkoDesa+, Senin (05/09/2022). 

Desa Sukamanah Pelopor Desa Digital di Wilayah Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang, Banten.

Pantauan awak media di aula kantor Desa Sukamanah, hadir dalam acara peresmian Telkodesa+ yaknk Camat Rajeg Ahmad Fatoni, Kepala Desa Sukamanah Rohadi Kamaludin, Kepala Desa Daun Johani AMTG, tokoh agama, yokoh pemuda, tokoh masyarakat, para Ketua RT, RW, Binamas, Babinsa, kader PKK Desa Sukamanah, serta Humas Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat Wisnu Utomo dan Edy Riyadi, serta para pengurus Koperasi Satelit Desa Indonesia.

Acara juga dirangkai dengan penandatanganan Prasasti Media Center Koperasi Satelit Desa Indonesia di Desa Sukamanah.

Budiman Sudjatmiko berharap kepala desa dapat  memanfaatkan anggaran dana desa dengan baik dan masyarakat langsung bisa merasakan.

"Saya berharap di Kecamatan Rajeg bisa membuat Bumdes bersama agar bisa bersatu dan punya koperasi demi kemajuan bersama," ujarnya.

Budiman meyakini Telkodesa+ ini jika dikelola secara profesional bisa bermanfaat buat masyarakat Desa Sukamanah dan semua desa yang ada di Kecamatan Rajeg bisa bergabung.

Camat Rajeg Ahmad Fatoni mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pengawas Koperasi Desa Indonesia yang sudah hadir di wilayahnya. 

Dia juga bangga ada salah satu desanya yang ditunjuk sebagai desa percontohan dari Koperasi Satelit Desa Indonesia terkait TelkoDesa+.(imc/bsk) 

Komentar

Berita Terkini