|

Inspektur Upacara di Ponpes Ar Raudlatul Hasanah, Bobby Ajak Santri Tingkatkan Ekonomi Umat

Wali Kota Medan Bobby Nasution menjadi Inspektur Upacara dalam Apel Tahunan Pekan Perkenalan Khutbatul Arsy di halaman Pesantren Ar Raudlatul Hasanah Jalan Setia Budi Medan, Senin (18/07/2022).(foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Medan: Wali Kota Medan Bobby Nasution menjadi Inspektur Upacara dalam Apel Tahunan Pekan Perkenalan Khutbatul Arsy di halaman Pesantren Ar Raudlatul Hasanah Jalan Setia Budi Medan, Senin (18/07/2022).

Dalam arahannya, Bobby mengajak seluruh santri dan santriwati untuk bersama-sama meningkatkan perekonomian umat dengan ilmu yang diperoleh selama di pesantren.

Apel ini merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap mengawali tahun pelajaran baru di pesantren yang berdiri 18 Oktober 1982 tersebut.

"Perekonomian di suatu wilayah, khususnya di Kota Medan harus sama-sama kita kembalikan lagi seperti perekonomian yang diajarkan oleh nabi. Bagaimana cara berdagang dan transaksi dengan baik. Ekonomi keumatan kita pada hari ini kalah karena teknologi digital yang sangat masif. Oleh karena itu kita harus mampu bersaing dengan mengikuti perkembangan zaman," kata Bobby.

Bobby percaya, santri dan santriwati yang ada di pesantren ini dapat memberikan pandangan dan solusi perekonomian umat hari ini sehingga ke depannya dapat lebih unggul dan masif digunakan masyarakat.

Kata Bobby, pondok pesantren salah satu cara untuk bisa menuntut ilmu yang seimbang antara ilmu duniawi dengan ilmu ukhrawi. Dari pondok pesantren, bisa lahir banyak pemimpin bangsa yang mampu menjadi umara sekaligus ulama yang andal.(imc/bsk)

Komentar

Berita Terkini