|

Deklarasi Relawan PMP Sumut Dirangkai Bakti Sosial ke Warga Pinggiran Rel

Tim Relawan Puan Maharani Presiden (PMP) Sumatera Utara dideklarasikan, Minggu (03/07/2022).(foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Medan: Tim Relawan Puan Maharani Presiden (PMP) Sumatera Utara dideklarasikan, Minggu (03/07/2022). Deklarasi dirangkai dengan pembagian beras kepada masyarakat kurang mampu yang tinggal di pinggiran rel kereta api di seputaran Kompleks Asia Mega Mas. 

Ketua Umum Relawan PMP Sumut Alian Nafiah Siregar mengatakan deklarasi dilaksanakan sebagai bentuk komitmen dukungan penuh kepada Puan Maharani sebagai Presiden pada Pilpres 2024.

"Dan tugas kita saat ini bagaimana terus menaikkan elektabilitas Mbak Puan di Sumut," kata Alian Nafiah Siregar kepada wartawan di sela kegiatan deklarasi tersebut. 

Dalam program-program ke depan, kata Alian didampingi Sekretaris Bambang Sri Kurniawan dan Bendahara Eduard (Edo), selain gencar melaksanakan kerja-kerja sosial, pihaknya saat ini fokus membentuk tim relawan PMP di kabupaten kota di Sumut. 

"Kita sudah berkoordinasi ke daerah-daerah untuk membentuk Relawan PMP. Sebagian mulai menyusun kepengurusan," kata Alian optimis. 

Menurut Alian, dukungan kepada Puan Maharani sebagai Presiden bukan tanpa alasan yang kuat. Selain Puan Maharani saat ini menjabat sebagai Ketua DPR RI, beliau adalah cucu dari Proklamator Soekarno, juga merupakan putri kandung Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. 

"Semangat nasionalisme dan kebangsaan Bung Karno tentu saja melekat dalam diri Puan Maharani," kata Alian. 

Meski telah mendeklarasikan Tim Relawan PMP Sumut, namun Alian tetap taat ketika pada akhirnya Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memutuskan calon lain yang maju pada Pilpres 2024.

"Sejak awal itu menjadi komitmen kita. Ketika muncul nama lain yang diinstruksikan Ketua Umum maju pada Pilpres 2024, kita akan patuh dan mendukung calon yang dimaksud. Saya sebagai kader, tetap taat dengan instruksi partai," tegas Alian. 

Deklarasi yang dihadiri puluhan masyarakat pinggiran rel kereta api, juga dihadiri jajaran pengurus PDI Perjuangan Kecamatan Medan Area. (imc/bsk) 



 


Komentar

Berita Terkini