|

Satu Hati Bersama Wartawan DPRD Medan Buka Puasa Bersama dan Peringati Nuzulul Qur'an

Ketua Koordinator Wartawan Unit DPRD Medan Said Ilham Assegaf. (foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Medan: Komunitas Satu Hati bersama wartawan unit DPRD Medan melaksanakan buka puasa bersama sekaligus memperingati Nuzulul Qur'an di lapangan Komplek Asia Mega Mas, Jumat (22/04/2022). 

Hadir di sana Ketua Umum Satu Hati Sartijpto King, Ketua Panitia Gebyar Satu Hati Said Ilham Assegaf, Ketua Satu Hati Medan Acuan, tokoh masyarakat Tionghoa Jono Ngatimin, Komisioner Komisi Informasi Publik (KIP) Sumut Syafii Sitorus, Lurah Sukaramai II Taufik Rambe, Perwakilan Forwaka Sumut Zainul Arifin dan wartawan unit DPRD Medan. 

Dalam sambutannya, Ketum Satu Hati Sartijpto King yang diwakilkan Wakil Ketua Umum Satu HativSusilo menyebutkan bahwa peringatan Nuzulul Qur'an bertepatan dengan terbentuknya Komunitas Satu Hati pada 2018 atau tepatnya pada Bulan Suci Ramadan. 

Susilo mengatakan makna memperingati Nuzulul Qur'an sebagai introspeksi sebagai bahan perenungan sudah sejauh mana kita membaca, menghafalkan dan mengamalkan isi kandungan Al Qur'an dalam aplikasi kehidupan sehari-hari. 

Senada dengan Ketua Panitia Gebyar Ramadhan Safari Ramadhan, Said Ilham Assegaf, bahwa malam Nuzulul Qur'an menjadi momentum berharga bagi umat Islam yang terjadi di bulan Ramadan. 

Dikatakannya, Nuzulul Qur'an merupakan malam turunnya AlvQur'an kepada Nabi Muhammad SAW melalui Malaikat Jibril yang bertepatan pada 17 Ramadan. 

Sementara itu dalam ceramahnya, Ustad Fuad Akbar menyampaikan di bulan yang penuh anugerah ini semakin meningkatkan ketaqwaan. Artinya setelah selesai Ramadan semakin taat dalam melaksanakan dan amalan lain seperti sedekah, tidak mudah marah atau penyabar.(imc/bsk) 

Komentar

Berita Terkini