|

Dukung Erick Thohir di Pilpres 2024, Raket Merdeka Sumut Dideklarasikan

Kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Relawan Kerja Erick Thohir (Raket) Merdeka Sumatera Utara (Sumut) dideklarasikan di Hotel Pardede Jalan Juanda, Medan, Sumatera Utara, Rabu (16/02022). (foto: bsk) 


INILAHMEDAN - Medan: Kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Relawan Kerja Erick Thohir (Raket) Merdeka Sumatera Utara (Sumut) dideklarasikan di Hotel Pardede Jalan Juanda, Medan, Sumatera Utara, Rabu (16/02022). 

Deklarasi ini menjadi sinyal penting majunya sosok Menteri BUMN Erick Thohir pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. 

Ketua DPW Raket Merdeka Sumatera Utara Subagio mengatakan deklarasi ini merupakan arahan dari Ketua Umum DPP Raket Merdeka Noak Banjarnahor. 

"Sesuai arahan pimpinan pusat, kami mendeklarasikan Raket Merdeka Sumatera Utara," kata Subagio kepada pers usai deklarasi, Rabu (16/03/2022). 

Subagio menyampaikan salah satu alasan penting mendeklarasikan Raket Merdeka Sumatera Utara karena Erick Thohir adalah  sosok yang paling ideal pada Pilpres 2024 mendatang sebagai regenerasi menggantikan kepemimpinan Presiden Joko Widodo. 

Ketua Raket Merdeka Sumatera Utara Subagio. (foto: bsk) 


"Kepemimpinan Pak Jokowi telah terbukti menghadirkan banyak perubahan di semua sektor kehidupan berbangsa dan bernegara. Sosok yang paling tepat untuk menggantikan beliau adalah Erick Thohir," terang Subagio. 

Karena itu, kata dia, untuk melanjutkan  perubahan-perubahan yang telah dilakukan Presiden Joko Widodo, Erick Thohir dinilai mampu karena memiliki semangat dan visi-misi yang sama.

"Sosok Erick Thohir telah membuktikannya ketika menahkodai Kementerian BUMN. Berkat ‘Merdeka Berdaulat’ yang diusungnya, BUMN mengalami perubahan luar biasa, baik dari sisi bisnis maupun valuenya," tutur Subagio.

Erick Thohir, menurut Subagio, juga merupakan tokoh muda yang energik dan punya banyak prestasi. Erick Thohir merupakan sosok di balik suksesnya acara penyelenggaraan Asian Games 2018 dan juga kemenangan pasangan Jokowi-Ma’ruf pada Pilpres 2019.

"Sosoknya melekat dalam ingatan, karena sukses dalam menyelenggarakan Asian Games 2018 serta memenangkan pasangan 01, Jokowi-Ma’ruf dalam Pilpres 2019," katanya.(imc/bsk) 

Komentar

Berita Terkini