|

Polsek Patumbak Bersama Unsur 3 Pilar Plus Giat Prokes Malam Hari


INILAHMEDAN
- Patumbak : Kepolisian Sektor Patumbak dan Polrestabes Medan melakukan kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan dikawasan Jalan Kebun Kopi Marendal bersama dengan seluruh unsur 3 pilar Kecamatan Patumbak.

Sasarannya seluruh tempat dikawasan Jalan Kebun Kopi Marendal. Petugas mengimbau agar selalu menerapkan protokol kesehatan, sesuai anjuran pemerintah. Hal ini, sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19, yang masih terus terjadi.

Kapolsek Patumbak Kompol Arfin Fachreza, bagi warga yang kedapatan tidak menggunakan masker atau melanggar protokol kesehatan, unsur 3 pilar Kecamatan Patumbak langsung memberikan teguran dan memberikan masker secara gratis. Namun, bila pelanggaran prokes berupaya memunculkan kerumunan, maka tindakan tegas akan diberikan.

" Untuk yang baru pertama kali kedapatan melanggar prokes khususnya yang tidak menggunakan masker, kita berikan teguran terlebih dahuludan kita berikan masker secara gratis. 

Tetapi bagi yang melanggar prokes terkhusus yang menyebabkan adanya kerumunan akan diberi tindakan tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,” ungkapnya, Sabtu (13/02/21). 

Kegiatan itu dilaksanakan sedikitnya oleh 36 personil gabungan terdiri dari 6 personil Polsek Patumbak, 3 Koramil Deli Tua, 8 Satpol PP Kabupaten Deli Serdang dan 20 pegawai Kecamatan Patumbak.  (imc/joy) 


Komentar

Berita Terkini