|

Jumat Bersih Perdana 2020, Rusdi: Rutin Serentak di Tiga Cabang


INILAHMEDAN - Medan: Jajaran PD Pasar Kota Medan terus berbenah membenahi pasar-pasar tradisional. Gotong-royong Jumat Bersih yang dicanangkan pada 2019 kini kian gencar dilaksanakan di 2020.

"Ini Jumat Bersih perdana di tahun 2020. Bahkan intensitas kegiatan ini makin gencar kita lakukan di tahun ini. Jumat Bersih ini juga tindak lanjut dari perlombaan Bersih-besih Pasar pada tahun lalu," kata Direktur Utama PD Pasar Kota Medan Rusdi Sinuraya didampingi Direktur SDM Arifin Rambe dan Kacab II Jalil Muhammad saat meninjau gotong-royong Jumat Bersih di Pasar Simalingkar, Kecamatan Medan Tuntungan, Jumat (03/01/2020).

Menurut Rusdi Sinuraya, gotong-royong Jumat Bersih ini merupakan program rutin PD Pasar Kota Medan. Program ini juga bagian dari instruksi pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Akhyar Nasution.

"Sasarannya bagaimana menciptakan Medan Rumah Kita dan Pasar Rumah Pedagang," kata Rusdi. 

Rusdi tidak menafikan adanya benang merah antara motto Kota Medan dan motto PD Pasar. "Kalau Pak Plt Wali Kota konsentrasinya melaksanakan pembangunan kota secara luas. Tapi konsentrasi kita adalah penataan pasar tradisional agar terlihat bersih dan nyaman. Dan penataan pasar bagian dari program pembangunan Kota Medan itu sendiri," sebut Rusdi.

Kata Rusdi, gotong-royong Jumat Bersih dilaksanakan secara serentak di tiga Cabang PD Pasar Kota Medan. Untuk tahun ini, kegiatan apel pagi dilaksanakan hanya satu kali setiap minggu di mana pada tahun lalu dua kali seminggu.

Jadi tahun ini, sambung Rusdi, apel hanya hari Senin saja. Dan hari Jumat dilaksanakan gotong royong Jumat Bersih di pasar tradisional. Dan setiap kepala cabang berkewajiban menginstruksikan kepala kepala pasar - kepala pasar di bawah naungannya untuk turun langsung melaksanakan kegiatan Jumat Bersih ini.

"Kegiatan ini juga bagaimana kita sebagai pengelola pasar untuk lebih mendekatkan diri kepada pedagang dan menampung beragam aspirasi mereka. PD Pasar ibarat bapak dari pedagang. Jadi bapak mencoba menjawab keluhan-keluhan anak-anaknya," kata Rusdi mengumpamakan.

Sementara Jumat Bersih di Pasar Simalingkar dipimpin langsung Direktur SDM PD Pasar Medan Arifin Rambe
dan Kacab II Jalil Muhammad. Hadir pada kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB itu seluruh kepala pasar di bawah naungan cabang II dan para staf Pasar Simalingkar.

Menurut Kacab II Jalil Muhammad, pada Jumat Bersih kali ini pihaknya melakukan antara lain pengorekan drainase yang tersumbat di lingkungan pasar. Mengutip sampah plastik dan menyapu lingkungan pasar.

"Ini instruksi rutin dari Pak Dirut yang wajib kami laksanakan," tegas Jalil Muhammad.

Ssbelum gotong-royong, Direktur SDM PD Pasar Medan Arifin Rambe melakukan apel pagi di Pasar Simalingkar dengan memberikan pengarahan-pengarahan kepada kepala pasar-kepala pasar.

"Atas instruksi Pak Dirut, program ini rutin kita lakukan setiap Jumat pagi. Untuk Jumat depan gotong-royong dilakukan di Pasar Induk Lauchi," katanya.
(imc/bsk)
Komentar

Berita Terkini