|

Kapolsek Patumbak Cek Dan Monitoring PAM Natal

INILAHMEDAN - Patumbak : Kapolsek Patumbak Kompol Arfin Fachreza melakukan pengecekan dan monitoring kegiatan PAM Natal, Kemarin.

Dalam kegiatan itu Kapolsek bersama Waka Polsek AKP Restu Widya dan Kanit Intel Iptu P Lumbanbatu memantau di Gereja HKBP Jalan Seksama yang menjadi prioritas.

Kemudian pengecekan dilanjutkan pula di Kecamatan Medan Amplas dan Patumbak.

Pada pengamanan tersebut, pihak kepolisian turut bekerjasama dengan PAM Swakarsa dari organisasi Islam yakni Laskar Mazilah dan kepemudaan.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan itu, turut pula dibagikan oleh Kapolsek dan PAM minuman mineral berupa Aqua kepada masing-masing jemaat gereja usai kegiatan ibadah di gereja.

Di samping itu pula Kapolsek selaku penanggungjawab dalam kegiatan PAM berkesempatan menyampaikan ucapan selamat Natal dan pesan Kamtibmas kepada para jemaat yang beribadah.

Secara keseluruhan situasi dalam pelaksanaan ibadah Natal di gereja yang ada yg ada di wilayah hukum Polsek Patumbak berjalan aman, baik dan lancar.

Dikatakan, dengan kehadiran PAM Swakarsa dari organisasi Islam Laskar Mazilah dan organisasi kepemudaan untuk membantu tugas kepolisian yang dikordinir Kapolsek Patumbak Kompol Arfin Fachreza.

Para jemaat yang beribadah merasa senag dan berterima kasih. Dimana terlihat hubungan toleransi beragama yang baik khususnya di wilayah hukum Polsek Patumbak. (zoy)

Komentar

Berita Terkini