|

Satgas TMMD Mulai Cor Pondasi Ketiga Jembatan Bah Bolon


INILAHMEDAN - Sipispis : Hingga Selasa (8/10/2019), progres pengerjaan jembatan Bah Bolon yang ditangani Satgas TMMD 106 Kodim 0204/Deliserdang di Desa Pispis Kampung, Kecamatan Sipispis, Kabupaten Sergai, semakin menunjukkan peningkatan.

Saat ini, pengerjaan yang dilakukan personil Satgas bersama para ahli konstruksi jembatan adalah merangkai kawat besi untuk dibuat kerangka cor pondasi ketiga jembatan. 

"Sampai hari ini, progres pembangunan jembatan sudah memasuki tahap pengecoran pondasi ketiga, setelah pekerjaan merangkai kawat besi untuk kerangka cor selesai dilakukan," kata Perwira Pengawas (Pawas) TMMD 106 Kodim 0204/DS, Lettu Kav Sudirno dari lokasi.

Dijelaskan Lettu Sudirno yang juga Pasiter Kodim 0204/DS itu, pengerjaan pondasi jembatan harus bisa dimaksimalkan di tengah sejumlah tantangan yang harus dihadapi di lapangan.

"Meski tak dipungkiri banyak tantangan yang menghambat pekerjaan, namun kita tidak menyerah karenanya. Kegiatan tetap harus dapat kita capai dengan target maksimal," terangnya. (sus)
Komentar

Berita Terkini