|

Pembuatan Keranjang Mal Pondasi Tengah Jembatan Tak Alami Kendala


INILAHMEDAN - Sipispis : Persiapan untuk mendirikan pondasi tengah jembatan, para prajurit Satgas TMMD Kodim 0204/DS mulai merangkai besi untuk keranjang mal. Rangkaian besi yang membentuk semacam keranjang ini berfungsi untuk menambah kekuatan tiang tengah jembatan.

Untuk menyelesaikan tugas tersebut para prajurit harus terus memanjat, karena progres pengerjaan mal sudah mencapai 20 persen dari ketinggian jembatan yang mencapai 12 meter.

Tiang jembatan merupakan pekerjaan yang memakan waktu lama, karena terkait dengan kualitas jembatan. Terutama pondasi harus memiliki kekuatan. Untuk itu semen cor harus benar diperhatikan dan pekerjaa belum bisa dilanjutkan sebelum coran benar-benar kering dan padat.

Setelah itu proses dilanjutkan dengan membuat keranjang mal sesuai dengan ukuran tiang jembatan Pembuatan mal ini juga harus dilakukan dengan teliti. (bsk/imc)
Komentar

Berita Terkini