|

Ketua NU Medan Gelar Tour Silaturahmi ke Kyai se-Jawa


INILAHMEDAN - Medan: Ketua Pimpinan Cabang (PC) Nahdlatul Ulama (NU) Kota Medan Burhanuddin SE melakukan tour silaturahmi ke para kyai se-Jawa. 

:Silaturahmi ini dalam rangka memohon bimbingan dan arahan dalam menjalankan amanah dan membesarkan NU Kota Medan," kata Burhanuddin di Medan, kemarin.

Dalam tournya itu, Burhanuddin pertama sekali sowan ke kediaman KH Adif Rofiuddin Buntet.  Dalam pertemuan itu KH Adif banyak memberikan saran, khususnya terus mengumandangkan NKRI sebagai amanat dari para leluhur bangsa.

KH Adif Rofiuddin adalah cucu dari KH Abbas Buntet, pahlawan Nasional dan tokoh NU yang ikut mengumandangkan resolusi jihad bersama Khadratun Syeh KH Hasyim Ashari. 

Dari sana, Burhanuddin bertolak ke Pondok Pesantren Cadang Pingan Indramayu pimpinan KH Sakur Yasin MA. Kyai Sakur tak asing di dunia youtube dengan dakwah-dakwah aswajanya.

Menurut Burhanuddin, dalam tournya ke sejumlah kyai kesohor itu, dirinya banyak mendapat bimbingan dan arahan dalam membangun NU ke depan.

"Ada kebahagiaan tersendiri bagi saya bisa bersilaturahmi kepada tokoh bangsa dan agama yang merupakan suri tauladan warga Nahdliyin. Banyak pelajaran berharga yang saya dapat, khususnya dalam pengembangan NU Kota Medan," kata Burhanuddin.

Menurut Burhanuddin, kyai atau ulama adalah pewaris nabi. Sebagai kaum Nahdliyin, sebut dia,  jangan sekali-kali melupakan jasa kyai yang telah berkiprah mengembangkan Islam dan membangun NKRI.

Sementara Itu Bendahara NU Kota Medan Zulkarnain mengatakan dirinya sangat bangga dengan Ketua NU Medan Burhanuddin yang di sela-sela kesibukannya masih menyempatkan diri sowan kepada kyai.

"Ini sangat kita apresiasi dan perlu menjadi contoh bagi jetua NU lainnya," katanya.

Dalam tradisi NU, kata dia, sowan ke ulama dan kyai atau mentakzimkan para kyai agar mendapatkan barokah. (imc/rel)
Komentar

Berita Terkini