|

Bupati Asahan Launching PKG Wujudkan Program Presiden Prabowo

Bupati Asahan Surya dan Wakil Bupati Taufik Zainal Abidin Siregar melauching Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di dua tempat berbeda, Kamis (13/02/2025).(foto:  Chris) 

INILAHMEDAN - Asahan: Bupati Asahan Surya dan Wakil Bupati Taufik Zainal Abidin Siregar melauching Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di dua tempat berbeda, Kamis (13/02/2025). 

Bupati Asahan melaunching PKG di UPTD Puskesmas Sidodadi Kecamatan Kota Kisaran Barat sedangkan Wakil Bupati Asahan di UPTD Puskesmas Sei Dadap Kecamatan Sei Dadap.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan Hari Sapna dalam laporannya menyampaikan launching PKG ini dalam upaya mewujudkan visi pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk pemerataan layanan kesehatan. 

Kata Hari Sapna, tujuan PKG untuk mengubah paradigma layanan kesehatan dari pendekatan kuratif (mengobati setelah sakit) menjadi preventif (pencegahan). Sasaran dari kegiatan ini adalah pelayanan kesehatan bayi, anak usia sekolah dan remaja. 

Bupati Asahan dalam arahannya mengatakan program ini merupakan inovasi baru yang mengacu pada Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden Indonesia dengan prinsip pelayanan kesehatan cepat dan berkualitas. 

"Kami berkomitmen untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau," kata Bupati.(imc/chris)

Komentar

Berita Terkini