|

Jawaban Edy Rahmayadi 'Mantu Malaikat pun Kita Lawan' Sekadar Candaan

DPP PKB menggelar UKK bagi bakal calon Gubernur dan Bupati/Wali Kota dari berbagai daerah di Indonesia kembali dibuka.(foto: ham) 

INILAHMEDAN - Jakarta: Bakal Calon Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengaku tidak punya persiapan saat diundang mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) yang digelar DPP PKB di Jalan Raden Saleh Jakarta, Selasa (11/06/2024).

Edy juga menjawab dengan candaan saat ditanya wartawan terkait majunya menantu Presiden yakni Bobby Nasution pada Pilgub Sumut. 

"Oh gitu. Kalau begitu, 'menantu malaikat pun' akan kita lawan," kata Edy sambil tersenyum.

Wakil Ketua PKB Sumut Syaiful Syafri yang mendampingi Edy Rahmayadi ketika dikonfirmasi wartawan juga menegaskan pernyataan Edy sifatnya hanya candaan.

"Maksudnya tadi ada pertanyaan wartawan yang bercanda, maka Pak Edy pun juga menjawab sambil bercanda. Jadi saling bercanda ya," kata Syaiful Syafri meluruskan. 

"Kan Pak Edy pada kesempatan akhir pertemuan dengan teman-teman media juga menyampaikan ucapan terima kasih atas liputannya. Juga disampaikan kepada  teman-teman media mohon dukungan sekaligus meminta maaf jika ada yang tidak pas," sambung Syaiful Syafri.

DPP PKB menggelar UKK bagi bakal calon Gubernur dan Bupati/Wali Kota dari berbagai daerah di Indonesia kembali dibuka. 

Edy Rahmayadi yang diundang sebagai Calon Gubernur Sumut mendapat sambutan hangat dari puluhan awak media.

Edy datang didampingi Desk Pilkada DPW PKB Sumut A Jabidi Ritonga, Wakil Ketua Syaiful Syafri dan Ita Julianti. Setiba di sana Edy menyapa puluhan awak media sambil menuju ruangan VIP. 

Usai mengikuti UKK secara tertutup dan santai, Edy langsung dirubung wartawan. Edy menjawab seputar visi dan misinya. (imc/ham)

Komentar

Berita Terkini