|

Aceh Cabut Sementara Pakai Barcode Pengisian BBM Di SPBU

pelanggan saat mengisi BBM di SPBU pakai barcode. (foto : dok)

INILAHMEDAN
- Banda Aceh : Pengisian BBM di SPBU untuk wilayah Provinsi Aceh yang selama ini menerapkan penggunaan 'barcode' kini dicabut sementara guna memberikan kemudahan kepada para tamu yang akan mengikuti PON XXI di Aceh.

" Ya dicabut sementara (penggunaan barcode) pengisian BBM di semua SPBU Provinsi Aceh. Ini juga sebagai bentuk dukungan untuk menyukseskan PON XXI Aceh-Sumut. Lagi pula tidak semua tamu yang datang memiliki barcode," ucap Wakil Ketua DPR Aceh Teuku Raja Keumangan. 

Pernyataan itu disampaikan TRK (panggilan Teuku Raja Keumangan) saat menyampaikan visi misinya sebagai bakal calon bupati Nagan Raya di Kantor DPD Gerindra Aceh, Jalan Tgk Imum Lueng Bata, Banda Aceh pada Selasa (28/05/2024).

Menurutnya, agar penggunaan barcode dicabut sementara untuk mendukung uksesnya PON XXI Dia juga menyebutkan pemberlakuan barcode untuk isi BBM tidak merata di seluruh provinsi di Indonesia.

Contohnya, di Sumatera Utara hingga saat ini tidak memberlakukan barcode sehingga puluhan ribu tamu yang akan mengunjungi Aceh akan sangat kelabakan karena mereka tidak terbiasa dengan penggunaan barcode.

" Akan sangat kacau kalau penggunaan barcode ini tetap diberlakukan dalam kondisi ada yang memiliki barcode ada yang tidak," pungkasnya. (imc/joey) 


Komentar

Berita Terkini