|

DPRD Dorong Pemko Medan Pertahankan Medan Zoo

Ketua Komisi III DPRD Medan Afif Abdillah.(foto: dok)

INILAHMEDAN - Medan: Ketua Komisi III DPRD Kota Medan Afif Abdillah menanggapi adanya opsi untuk menutup Kebun Binatang Medan (Medan Zoo) guna mengatasi kondisinya yang kian memprihatinkan.

Afif menyebutkan, opsi penutupan Medan Zoo bukan sebuah pilihan yang layak untuk dimasukkan ke dalam daftar list solusi untuk dipertimbangkan.

"Kita memang sangat prihatin dengan kondisi Medan Zoo saat ini. Tapi saya tegaskan, penutupan (Medan Zoo) bukanlah opsi yang layak untuk dipertimbangkan," ucap Afif Abdillah, Senin (15/01/2024).

Dikatakan, kondisi Medan Zoo yang memprihatinkan seharusnya membuat Pemko Medan semakin bekerja keras dalam mempertahankannya.

Diterangkan Afif, seyogiyanya Pemko Medan harus sudah mengantisipasi kondisi Medan Zoo yang semakin memprihatinkan tersebut sejak jauh-jauh hari. Pasalnya, kesulitan demi kesulitan memang sudah dialami Medan Zoo sejak lama, namun belakangan ini kondisi Medan Zoo semakin memprihatinkan.

Kemudian, ungkap Afif, bila belum juga mendapatkan investor yang bersedia mengelola Medan Zoo, pihaknya di Komisi III juga sudah memberikan opsi agar Medan Zoo dapat bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan swasta, baik lokal maupun nasional agar mau menjadi 'bapak asuh' untuk setiap jenis satwa yang ada di Medan Zoo.(imc/bsk)

Komentar

Berita Terkini