|

Gerindra dan PBB Siap Menangkan Prabowo di Sumut

Partai Bulan Bintang (PBB) Sumut silaturahmi ke kantor Partai Gerindra Sumut membahas agenda pemenangan Prabowo pasca deklarasi dukungan PBB ke Prabowo Subianto.(foto: bsk) 

INILAHMEDAN - Medan: Partai Bulan Bintang (PBB) Sumut silaturahmi ke kantor Partai Gerindra Sumut membahas agenda pemenangan Prabowo pasca deklarasi dukungan PBB ke Prabowo Subianto. 

Kedatangan Ketua PBB Sumut Awaluddin Sibarani beserta pengurus disambut Sekretaris Gerindra Sumut Sugiat Santoso, Selasa (05/09/2023). 

Awaluddin mengatakan, Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra memerintahkan agar kader PBB se Indonesia melakukan konsolidasi dan silaturahmi ke Partai Gerindra di setiap tingkatan mulai provinsi hingga kab/kota.

Kata dia, perintah tersebut dilakukan sebagai bentuk keseriusan PBB untuk memenangkan Prabowo sebagai Capres 2024 mendatang. 

“PBB siap berkolaborasi dengan Gerindra untuk menangkan Prabowo di Sumut,” kata Awaluddin.

Awaluddin menilai Prabowo merupakan figur yang paling tepat untuk meneruskan kepemimpinan Jokowi sebagai Presiden mendatang. 

“Wawasan Prabowo luas, punya karakter pemimpin yang tegas dan kuat, setia bersahabat dan jadi figur yang dinilai mampu membawa Indonesia akan lebih baik lagi,” kata Awaluddin.

Sementara itu, Sekretaris Gerindra Sumut Sugiat Santoso mengucapkan terima kasih kepada PBB, kawan se perjuangan yang akan sama-sama berjuangan untuk kemenangan Prabowo.

“Gerindra sangat terbuka untuk bekerjasama dengan PBB, dan juga terbuka bagi semua pihak yang ingin berjuang untuk Pak Prabowo. Kantor Gerindra Sumut 24 jam dibuka bagi kawan-kawan yang ingin diskusi, rapat dan segala hal terkait kemenangan Prabowo,” kata Sugiat.

Sugiat mengatakan, dalam waktu dekat Gerindra Sumut akan melakukan kunjungan balasan ke kantor DPW PBB dan akan dijadwalkan sepulangnya Ketua Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu dari Jakarta. 

Sugiat juga menyerahkan buku Paradoks Indonesia Besera Solusinya sebagai hadiah dari Gerindra untuk PBB. 

“Buku itu isinya buah pikiran Pak Prabowo dalam menata Indonesia ke depan. Semoga bermanfaat dan jadi penyemangat bagi kita untuk berjuang memenangkan Pak Prabowo,” kata Sugiat.(imc/bsk) 

Komentar

Berita Terkini