|

Danyon A Brimob Sumut Buka Pra Ops Satgas Puri Agung 2022

Danyon A Sat Brimob Poldasu AKBP Junaidy. (foto : dok) 
INILAHMEDAN - Medan : Komandan Batalyon (Danyon) A Sat Brimob Polda Sumut AKBP Junaidy membuka latihan Pra Ops Satgas Puri Agung 2022, Rabu (26/10/2022).

Bertempat di Mako SPN Sampali Polda Sumut Jalan Bhayangkara, Kecamatan Medan Tembung, Pra ops tersebut dilaksanakan dalam rangka pengamanan G-20 di Bali yang berlangsung pada November mendatang. 

Dalam pra ops tersebut, sebanyak 2 SSK personil Brimob Polda Sumut menerima materi terkait PHH yang nantinya akan melaksanakan tugas pengamanan G-20 di Bali.

AKBP Junaidy berpesan kepada seluruh peserta agar bersungguh-sungguh dalam menerima dan mengikuti pelatihan yang disampaikan oleh instruktur sehingga proses pelatihan berjalan dengan optimal.

" Pelatihan ini agar dipedomani dengan seksama sehingga pada saat pelaksanaan tugas di lapangan kita bertindak sesuai dengan SOP yang berlaku," ucapnya. 

Danyon A Sat Brimob Polda Sumut itu juga menambahkan pelatihan pra ops tersebut berlangsung selama 3 hari. Untuk itu mari kita serap ilmu dan materi yang disampaikan oleh instruktur dengan tujuan agar kita mahir dan profesional dalam bertindak.

" Selamat mengikuti pelatihan, tetap semangat dan jaga kesehatan serta tanamkan dalam diri untuk memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara," pungkas Junaidy. (imc/joy) 


Komentar

Berita Terkini