|

Disdik Batubara Sembelih 15 Ekor Hewan Kurban, Ilyas: Setiap Kita Adalah Ibrahim

Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus usai menyaksikan penyembelihan hewan kurban keluarga besar Dinas Pendidikan di halaman kantor di Perupuk, Kab Batubara, Selasa (12/07/2022). (foto: eka) 


INILAHMEDAN - Batubara: Hari Raya Idul Adha atau Idul Qurban adalah momentum yang tepat dalam memupuk semangat berbagi untuk semua. 

Hal tersebut dikatakan Kadisdik Batubara Ilyas Sitorus usai menyaksikan penyembelihan hewan kurban keluarga besar Dinas Pendidikan di halaman kantor di Perupuk, Kab Batubara, Selasa (12/07/2022). 

Berkurban, menurut mantan Kepala Biro Humas Keprotokolan Setdaprov Sumut ini, adalah wujud ketaatan dan keikhlasan serta keteladanan seorang hamba Allah bernama Nabi Ibrahim As bersama putranya Ismail As

"Wujud tersebut merupakan hal paling berat dan butuh keikhlasan sebagai manusia," katanya. 

Melalui berkurban dengan hewan yang telah disyariatkan, manusia diajarkan untuk mengorbankan sebagian hartanya untuk dibagikan kepada sesama. 

Ilyas menuturkan bahwa manusia dilahirkan ke muka bumi untuk menjalani ujian, termasuk ujian dalam kepemilikan harta dan benda.

Meski demikian, manusia harus menyadari bahwa harta tersebut hakikatnya tak seutuhnya dimiliki, karena semua hanya titipan dari yang Maha Kuasa. 

Oleh karenanya, Ilyas meminta keluarga besar Dinas Pendidikan memetik pelajaran dari kisah Nabi Ibrahim As tersebut. 

"Setiap kita adalah Ibrahim. Sesungguhnya Ibrahim tidak diperintah Allah untuk mengikhlaskan Ismail, tapi Ibrahim hanya diminta Allah untuk menghapus rasa kepemilikan terhadap Ismail," kata Ilyas. 

Ilyas mengatakan bahwa setiap kebaikan adalah sedekah, yang berfungsi untuk mensucikan diri dan harta. Ibadah kurban adalah amal kebaikan yang sangat Allah sukai. 

"Kepada seluruh peserta kurban tahun ini, saya haturkan terima kasih, kita bisa berbagi melalui ibadah kurban, ini suatu yang Allah sangat sukai," ujarnya. 

Ketua Panitia Kurban Keluarga Besar Disdik, Darwinson Tumanggor mengatakan bahwa hewan jurban berasal dari K3S dan MKKS serta oengawas dan pegawai di lingkungan Disdik Batubara berjumlah 16 ekor dan 1 ekor dserahkan ke Pemkab Batubara.(imc/eka) 

Komentar

Berita Terkini