|

Permudah Transaksi Jual Beli, BRI Serahkan Bantuan Aplikasi pasar.id ke PUD Pasar Medan

Pimpinan Cabang BRI Iskandar Muda Nartha Simamora menterahkan bantuan berupa satu unit komputer, printer, TV dan user id kepada Dirut PUD Pasar Medan Suwarno.(foto: rel) 


INILAHMEDAN - Medan: Perusahaan Umum Daerah (PUD) Pasar Medan terus berkolaborasi mengembangkan digitalisasi di pasar. Teranyar, PUD Pasar menerima bantuan perangkat sistem aplikasi digital dari Bank BRI KC Iskandar Muda. 

Penyerahan bantuan dilakukan di kantor PUD Pasar Medan, Rabu (13/04/2022). Bantuan berupa satu unit komputer, printer, TV dan user id diserahkan Pimpinan Cabang BRI Iskandar Muda Nartha Simamora kepada Dirut PUD Pasar Medan Suwarno.

Hadir pada penyerahan bantuan ini Dirops Ismail Pardede, Dirkeu/Adm Fernando Napitupulu, Dirbang/SDM Imam Abdul Hadi dan para Kabag jajaran PUD Pasar. 

Sementara dari pihak Bank BRI antara lain Manager Bisnis Bank BRI Iskandar Muda Irwan Setiawan, Asisten Manager Mikro Bank BRI Hendra Ketaren, Kepala Cabang Unit Bank BRI Pulo Brayan Prigadi Simatupang, Mantri PIC Pasar Medan Deli  Reza Fachri, dan Mantri Bank BRI Ronal Simamora serta Andrain Yudi. 

Dirut PUD Pasar Suwarno berharap adanya aplikasi ini dapat membantu pedagang dan masyarakat sebagai konsumen. Program ini, sambung Dirut, merupakan langkah untuk mengembangkan ekosistem digitalisasi di pasar seperti arahan Wali Kota Medan Bobby Nasution. 

Manager Bisnis Bank BRI Iskandar Muda Irwan Setiawan mengatakan aplikasi digital yang diserahkan ke PUD Pasar Medan bernama pasar.id. Disebutkannya, BRI akan mendukung aplikasi berbasis markeplace ini selama setahun dengan proyek percontohan di Pasar Medan Deli di Jalan Palapa, Medan Barat.

Sistem ini, katanya, akan sangat membantu masyarakat untuk membeli kebutuhan di pasar. Nantinya di setiap pasar akan ditempatkan tim administrasi dan kurir. 

"Tim administrasi dan kurir akan disupport Bank BRI selama 1 tahun. Artinya, sampai Desember 2022 admistrasi dan kurir akan digaji oleh Bank BRI," katanya.

Konsumen yang memakai aplikasi ini, lanjutnya, cukup membuka aplikasi  untuk membeli kebutuhan di pasar. Selanjutnya tim menyediakan kebutuhan yang dipesan. "Pedagang dapat menerima pembayaran melalui QRIS atau transfer. Selanjutnya, kebutuhan konsumen yang sudah dipesan tinggal diantar kurir," paparnya. (imc/rel) 

Komentar

Berita Terkini