|

Kasdim 0104 Turut Serta Pada Hut RI Ke-76 Di Pendopo Walikota


INILAHMEDAN
- Langsa : Kepala Staf Kodim 0104/Aceh Timur Mayor Dani Syahputra mengikuti prosesi upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 2021 di Pendopo Walikota Langsa, Jalan WR Supratman, Gp Jawa, Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa.

Walikota Langsa Usman Abdullah yang menjadi Irup HUT RI ke-76 menerapkan protokol kesehatan yang diikut sekira 80 peserta pada Selasa (17/08/21).

Prosesi Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang dipimpin Walikota Langsa tersebut berlangsung khidmat. Yang bertindak selaku Komandan Upacara yakni Danramil 02/Langsa Kapten Sukamto dan Kapten M Kaoy bertindak sebagai Perwira Upacara.

Sementara Ketua DPRK Kota Langsa Zulkifli Latif bertindak sebagai pembaca Teks Proklamasi Kemerdekaan. Pembacaan UUD 1945 oleh Wakil Ketua DPD KNPI Kota Langsa Muhammad Iqbal dan Pembacaan Do'a oleh Kepala kantor Kemenag H Salahuddin. 

Usai pelaksanaan upacara Kasdim Mayor Dani Syahputra kepada awak media mengatakan bahwa pelaksanaan upacara peringatan Kemerdekaan RI ini secara otomatis akan memupuk dan melahirkan rasa cinta terhadap NKRI. 

Salah satu rangkaian kegiatan terdapat penghormatan Bendera Sangsaka Merah Putih yang merupakan lambang kesatuan dan persatuan kita yang diikuti dengan nyanyian lagu kebangsaan Indonesia Raya. 

" Dimana tidaklah secara serta merta muncul dan tertanamnya kesetiaan hingga cinta tanah air sampai titik darah penghabisan dalam diri bangsa Indonesia jikalau jarang mengikuti dan menjalankan upacara bendera, mirisnya bahkan hitungan di dalam setahun pun tidak dilakukan," katanya. 

Maka dari itu, Kasdim berpesan kepada masyarakat Kota Langsa, pupuklah rasa cinta tanah air NKRI dengan bertahap dengan menghayati dan hapal akan isi serta makna lagu kebangsaan Indonesia Raya. 

" Dirgahayu Republik Indonesia ke-76 tahun 2021, Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh," tukasnya. 

Turut hadir antara lain segenap unsur Forkopimda Kota Langsa, Danki II Yon B Por Aramia AKP Rizki Julianda, Wakil Ketua DPD KNPI Kota Langsa Muhammad Iqbal, Ketua MPD Kota Langsa Samad Hasan, Ketua MAA Kota Langsa Mursyidin Budiman, Ketua Rektor UNSAM Bukhari, serta para undangan lainnya. 

Peserta upacara terdiri dari perwakilan TNI/Polri, PNS dan Satpol-PP. Detik-detik proklamasi berlangsung tepat waktu, pukul 09:50 Wib, yang ditandai dengan bunyi sirine.  (imc/joy) 


Komentar

Berita Terkini