|

Akibat Konslet, Satu Rumah Permanen Hangus Terbakar


INILAHMEDAN
- Patumbak : Satu unit rumah permanen di Jalan Dusun Vl, Desa Patumbak 1, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang hangus terbakar, Senin sore (02/08/21). 

Informasi diperoleh, asal api dari hubungan arus pendek (konslet) dari kamar pemilik rumah bernama Paini (55). 

Peristiwa bermula saat pemilik rumah yang tinggal seorang diri sedang mandi. Tak berapa lama dia mendengar suara letupan keras di dalam kamar. 

Kemudian dia keluar dan melihat api yang membesar di kamar tersebut. Melihat kejadian itu, anaknya bernama Sugiawaty mencoba menolong dan menarik dirinya yang terkurung dari kobaran api. 

Setelah berhasil keluar, dia dan anaknya itu lalu meminta tolong warga sekitar untuk memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun, api tidak dapat dijinakkan yang akhirnya warga pun menghubungi petugas pemadam kebakaran. 

Selanjutnya, dua unit mobil pemadam Pemkab Deliserdang berhasil memadamkan api tersebut. Polisi yang datang ke lokasi dari Polsek Patumbak melakukan olah TKP dengan menghubungi Tim Inafis Polrestabes Medan. 

Dalam peristiwa itu selain hanya menghanguskan satu unit rumah permanen tersebut yang ditaksir kerugian materi sekira ratusan juta rupiah, tetapi tidak ada korban jiwa. (imc/joy) 

Komentar

Berita Terkini