|

Prajurit Yonarmed 2/105 KS Laksanakan Tanggap Darurat


INILAHMEDAN - Patumbak : Pasca hujan lebat yang diikuti angin puting beliung di wilayah Delitua - Patumbak mengakibatkan hancurnya sebagian rumah penduduk. Diantaranya Desa Patumbak 1, Patumbak 2 dan Desa Lantasan Lama pada Senin, (06/07/20). 

Sebanyak 50 Prajurit Yonarmed 2/105 KS dengan aksi tanggap darurat melaksanakan evakuasi membantu warga membersihkan sisa puing bangunan.

" Sementara ini kegiatan kita melaksanakan pembersihan sisa sisa puing bangunan, pemasangan 2 tenda serbaguna digunakan sebagai dapur umum," ujar Letda Sitinjak selaku pimpinan dalam aksi tanggap darurat, kemarin.

Disamping itu, kata dia, agar memudahkan untuk mencari kemungkinan adanya korban jiwa, namun hingga saat ini masih nihil. Akibat bencana alam itu terdampak bagi 150 jumlah rumah warga yang rusak berat.

Untuk sementara para keluarga yang terkena bencana mengungsi di rumah tetangga sekitar. Sembari membersihan puing-puing reruntuhan yang mengganggu aktifitas serta mengevakuasi ke lokasi aman, yang dibantu para prajurit.  (imc/joy)



Komentar

Berita Terkini