|

Warga Medan Antusias Sambut Perlombaan Formi


INILAHMEDAN - Medan : Warga Kota Medan menyambut antusias perlombaan yang digelar Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Formi) di Lapangan Sejati Medan Johor, Minggu (09/02/20).

Apalagi kegiatan tersebut langsung dipimpin Ade Sandra selaku ketua Formi dengan menampilkan 6 cabang perlombaan yakni, 1.Ahoii Nusantara beregu 5 orang. 2.zumba & mix dance party perorangan
3.Aerobic. 4.Fashion kreasi sepeda ontel. 5.Perfome parkour tracking dan 6.Softgun.

Dasar digelarnya kegiatan perlombaan itu sejalan dengan tuntutan zaman dan perkembangan olahraga sebagai bagian dari rekreasi.  Sebagaimana tercantum dalam pasal UU No 3/2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional.

" Federasi Olahraga Rekreasi-Masyarakat Indonesia (Formi) menyesuaikan namanya yang diputuskan pada Munas III FORMI pada 5 Desember 2009," ujar Ade.

Saat ini dan dimasa depan, Formi sebagai Induk Organisasi Olahraga adalah satu-satunya wadah berhimpun dari organisasi-organisasi olahraga rekreasi yang tumbuh dan berkembang di masyarakat.

" Baik secara nasional maupun di daerah, menjadi mitra strategis pemerintah, pemerintah daerah dalam rangka mendorong dan menggerakkan pembinaan dan pengembangan olahraga rekreasi di seluruh Indonesia," jelasnya.

Turut hadir pula Ketua Umum Formi Sumut Baharuddin Siagian, Formi Kota Medan serta Kapolsek Delitua AKP Zulkifli Harahap. (joy)

Komentar

Berita Terkini