|

Dua Atlet Sumut Raih Emas di Popnas XV, Wagub Ucapkan Selamat

Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah mengalungkan medali emas kepada atlet Sumut Nella Agustina, Rabu (20/11/2019) di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jalan Asia Afrika, Jakarta. Nella Agustina berhasil meraih medali emas nomor lari 400 m putri di ajang Pekan Olahraga Nasional (POPNAS) XV 2019 Jakarta.(foto: ist)


INILAHMEDAN - Jakarta: Dua atlet Sumatera Utara (Sumut) meraih medali emas di ajang Pekan Olahraga Nasional (Popnas) XV 2019 Jakarta, di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jalan Asia Afrika, Jakarta, Rabu (20/11/2019). Mereka adalah Nella Agustina dan Rezcan Mass.

Nella Agustina berhasil meraih medali emas nomor lari 400 m putri dan Rezcan Mass meraih medali emas  nomor lari 5000 m putra. Mereka merupakan atlet binaan Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Sumatera Utara.

Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah yang hadir dan menyaksikan langsung pertandingan tersebut mengaku bangga atas prestasi yang diraih para atlet Sumut.

"Semakin hari semakin banyak atlet Sumut yang meraih prestasi. Saya datang langsung ke sini untuk memberikan dukungan moril dan motivasi anak-anak kami atlet Sumut lainnya agar lebih terpacu dalam bertanding dan bisa menorehkan prestasi," ujar Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck.

Menurut Ijeck, kemenangan atlet Sumut ini merupakan kabat gembira bagi warga Sumut. "Anak Sumut memang harus begitu, penuh semangat dalam berlaga meraih kesuksesan. Ini pun menjadi PR untuk kami meningkatkan kinerja membina atlet berprestasi," ujarnya. (imc/bsk)



Komentar

Berita Terkini