|

Vihara Sakyamuni Gelar Donor Darah


INILAHMEDAN - Medan: Vihara Sakyamuni Buddha Jalan Boulevard Utara Kompleks Perumahan Cemara Asri melaksanakan donor darah, Minggu (13/10/2019). 

Bakti sosial ini merupakan pelaksanaan donor darah terbesar setelah tahun lalu. Peserta donor darah berkisar seribuan pendonor. Bahkan sampai akhir pendaftaran peserta donor yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB dan ditutup pada pukul 0.2.00. WIB berjumlah 1011 orang. Jumlah tenaga medis dari PMI Medan sebanyak 65 orang. Dari hasil seleksi tim medis, peserta yang mendonor sebanyak 699 orang.

“Ada kriteria yang perlu diketahui oleh peserta yang ingin mendonorkan darahnya. Misalnya tidak menderita diabetes, kanker, paru-paru, tekanan darah tinggi, epilepsi, siplis, HIV/AIDS, hepatitis, pencandu narkoba dan lainnya," kata Ivan S Williamson didampingi Ketua Vihara Sakyamuni Tan Hock Sun.

Tan Hock Sun juga  menyampaikan ucapan terima kasih kepada  sejumlah dokter yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini.  Terutama kepada Tim Transfusi Darah dari PMI Medan Dr Maulana, Wakil Direktur Dr Eka, Isvan Humas Free Medical Cek Up, Metode Quatum, Magnetic Resonace dan lainnya.

Kantong darah yang terkumpul sebanyak 699 diserahkan kepada PMI Medan. (imc/eddysta)


Ketua Vihara Sakyamuni Buddha Komplek Cemara Asri  Tan Hock Sun (tiga dari kiri ) bersama Dr Ivans Williamson, (kiri)  Dr Maulana, Dr Eka dan Isvan Humas  PMI Medan (foto: eddysta)

Komentar

Berita Terkini