|

Forwakes Sumut Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim


INILAHMEDAN - Medan: Forum Wartawan Kesehatan (Forwakes) Sumatera Utara (Sumut) menggelar acara berbuka puasa dibarengi dengan ceramah kesehatan dan menyantuni anak yatim piatu di Amaliun Foodcourt, Kamis (17/05/2019).

Ketua Forwakes Sumut M Yunan Siregar dalam sambutannya mengatakan kegiatan buka puasa bersama dan ceramah kesehatan ini untuk mempererat jalinan silaturahmi dengan mitra Forwakes.  Hadir di antaranya perwakilan BPJS Kesehatan Medan, Dinkes Medan, RS Mitra Sejati, Dompet Duafa Waspada, IDI Medan dan lainnya.

"Kami juga ucapkan terimakasih kepada sejumlah pihak seperti Asian Agri, Pegadaian, sejumlah rumah sakit yang membantu hingga terselenggaranya acara ini sehingga kita bisa berbagi dengan anak yatim piatu," tambahnya.

Sementara Prof Dr Aznan Lelo PhD SpFK dalam ceramah kesehatannya mengatakan orang yang berpuasa akan meningkatkan IQ. Berpuasa juga bisa terhindar dari racun zat berbahaya. Sehingga dengan berpuasa akan membuat tubuh 100 persen sehat jasmani dan rohani.

“Puasa akan meningkatkan kesehatan. Tidak ada yang sakit bila menjalankan berpuasa jika ikhlas mengerjakannya. Seorang dokter keliru jika menyuruh pasiennya tidak berpuasa karena sakit lambung. Itulah nikmat orang berpuasa, yakni pasti sehat. Jadi, jika ikhlas akan mendapatkan manfaat berpuasa yang sangat banyak mulai dari segi kesehatan, maupun dari keimanan. Bagi orang mukmin pasti makin sehat jika berpuasa,” katanya yang mewakili Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Medan. (imc/fat)

Komentar

Berita Terkini