|

Wakil Wali Kota Tebingtinggi Buka Kegiatan PKBN


INILAHMEDAN - Tebingtinggi: Wakil WaliKota Tebingtinggi Oki Doni Siregar membuka kegiatan Peningkatan Kesadaran Bela Negara (PKBN) bagi pelajar SMA/MA se-Kota Tebingtinggi, Senin (25/03/2019).

Menurut Oki Doni, kegiatan PKBN ini bertujuan untuk menanamkan sikap dan prilaku cinta tanah air di setiap jiwa warga negara Indonesia.

"Serta meningkatkan kesadaran dan peran serta masyarakat dalam pembelaan negara yang dilandasi kecintaan terhadap tanah air berdasarkan Pancasila dan UUD 1945," katanya.

Oki Doni menambahkan menjelang Pemilu 17 April mendatang mulai bermunculan isu yang saling menjatuhkan dan menjelekkan.

Bila hal iti tidak disikapi dengan arif, kata dia, maka negara sesungguhnya sedang menuju kehancuran.

"Jangan sampai negara kita terpecah belah seperti negara-negara lain," katanya.(imc/susilawati)
Komentar

Berita Terkini