|

Ketua GAMI Sergai Meninggal Dunia



INILAHMEDAN - Serdangbedagai:  Ketua Gerakan Angkatan Muda Melayu Indonesia (GAMI) Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Sumatera Utara, Syafrizul Herlach atau sering disapa Icik meninggal dunia di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam, Rabu (07/11/2018) malam. 

Almarhum tutup usia 52 tahun. Anggota DPRD Sergai periode 2004 -2009 ini sebelum mengembuskan nafas terakhirnya diketahui menderita penyakit jantung dan berobat ke RSU Grand Medistra. 

Upaya keluarga untuk menyembuhkan penyakit tersebut ternyata tidak membuahkan hasil. Kabar duka ini sontak membuat sahabat dan masyarakat Melayu di Sergai terkejut.

Ketua Dewan Penasehat GAMI Sergai Haris Fadillah mengungkapkan almarhum selama hidupnya merupakan tokoh bagi masyarakat Melayu. Beliau sangat gigih memperjuangkan nasib dan mengangkat martabat masyarakat Melayu.  

"Kita bangga dengan beliau ketika memimpin organisasi Melayu di daerah ini," katanya.

Menurut mantan Sekdakab Sergai ini, almarhum semasa hidupnya merupakan sosok pemimpin yang memiliki banyak pengalaman dan pekerja keras. Beliau juga sangat kritis terhadap program pembangunan di daerah dan begitu juga dalam mengembangkan budaya Melayu.

"Semasa hidupnya, beliau sangat gigih," kenangnya.

Haris berharap kepada keluarga yang ditinggalkan agar tabah dan ikhlas. (imc/nirwani)
Komentar

Berita Terkini